Notification

×

Iklan

Iklan

Nasi Goreng Spesial dan Kopi Khotok Khas Jimbaran Resto Cepu

Jumat, 01 September 2023 | 23.32 WIB Last Updated 2023-09-01T16:33:05Z


Jurnalis: Suparmin 

Blora, PANI News.- Liputan kuliner khas dari Jimbaran Resto Cepu pada 1/9/2023.

Bertempat di Jl Tuk Buntung Arah Stasiun Kereta Cepu di Kelurahan Balun Kecamatan Cepu Kabupaten Blora Provinsi Jawa Tengah, kurang lengkap bila belum singgah di Jimbaran Resto.

Ada nuansa berbeda ketika singgah di Jimbaran Resto, karena pemilik usaha menggunakan konsep seperti yang ada di Pulau Bali pada umumnya, seperti yang dikatakan, Ketua Pasukan Adat Nusantara Indonesia Provinsi Jawa Tengah, RB Suryono Mertakusuma melalui pesan whatsapp kepada redaksi yang mengatakan, "Suasananya mirip seperti di Bali, dari musik instrumen yang di hidupkan, serta kain kotak kotak hitam putih yang ada didepan pintu masuk, serta payung kuning dibawah gapura pintu masuk.

Selain itu, para pegawai nya menggunakan baju adat Bali, yang tadinya saya pikir dari Bali, begitu saya tanya asalnya, 'saya dari Cepu saja pak', katanya.

Ada hal lain yang membuat saya bangga dengan pemilik Jimbaran Resto, yang memberi nama tempat/ruang makannya dengan nama 3 Kerajaan dan Kesultanan nusantara, diantaranya, 1. Majapahit Lounge, 2. Mataram Lounge dan 3. Pajang Lounge.

Saat saya singgah, Alhamdulillah bisa bertemu dengan Pemilik Jimbaran Resto, yang bercerita tentang nama yang dipakai sebagai ikon tempatnya adalah, kecintaannya disalah satu tempat di Bali, lebih tepatnya di Jimbaran, ibu Janet Rosluana bercerita, 'Saya penggemar berat seafood di Jimbaran mas, dan punya keinginan suatu saat nanti bisa buka usaha di dekat rumah dengan nama favorit saya, dan keinginan saya Alhamdulillah terwujud'.

Seperti itulah cerita pemilik usaha Jimbaran Resto Cepu, yang sekitar 60 menit/1 jam, bercerita tentang awal pembuatan konsep, di tempat /ruang bernama Majapahit Lounge". Ungkapnya.

Ada juga pesan whatsapp masuk ke redaksi yang mengaku sebagai Advokat, atas nama Budi Prayitno S HI, "Memang di Jimbaran Resto Cepu sangat cocok untuk bernostalgia kenangan di Bali, musik khas degung, nuansa kotak kotak hitam putih, juga pramusaji yang mengenakan baju adat Bali semakin lengkap nuansa Balinya, saat itu saya bersama Kepala Biro Blora paninews.com dan Ketua Pasukan Adat Nusantara Indonesia Provinsi Jawa Tengah, yang sedang menunggu pemilik Jimbaran Resto Cepu, saya ajak saja sekalian berfoto Selfi". Ucapnya.

Jimbaran Resto buka sekitar jam 10.00-22.00, dan menu Nasi Goreng Spesial, yang dipesan Ketua Pasukan Adat Nusantara Indonesia Provinsi Jawa Tengah, RB Suryono Mertakusuma sekitar Rp. 25.000,-
×
Berita Terbaru Update