Jurnalis : Suparmin
Blora, PANI News.- Penyerahan Tokoh Wayang Krucil Damarwulan kepada Dalang Wayang Krucil Ki Pasiran, dari Ngadi, Kepala Desa Jipang Kecamatan Cepu Kabupaten Blora Provinsi Jawa Tengah pada 8/9/2023.
Bertempat di Situs Santri 9 Desa Jipang, pagelaran Seni Wayang Krucil dari Sanggar Seni Wayang Krucil Isnamukti' dilaksanakan, tim media melihat langsung penyerahan Tokoh Wayang Krucil Damarwulan kepada Ki Pasiran, dari Kepala Desa Jipang, Ngadi S. AP.
Dalam proses penyerahan Tokoh Wayang Krucil tersebut, turut serta Forkopimcam Cepu hadir, diantaranya, Camat Cepu, Budiman, Kapolsek Cepu, AKP. Agus PH dan Danramil Cepu, Kapten Inf Surana, serta tokoh masyarakat dari Situs Mbah Mayrah/Ratu Ayu Mirah/Raden Dewi Maerah, yang beralamat di Dukuh Sorogo Kelurahan Ngelo Kecamatan Cepu Kabupaten Blora.
Selain itu, ada juga Ketua Pasukan Adat Nusantara Indonesia (PANI) Provinsi Jawa Tengah, Suryono, yang merupakan pendamping Sanggar Seni Wayang Krucil Isnamukti, ikut foto bersama saat penyerahan Tokoh wayang tersebut.
Kepala Desa Jipang, Ngadi, S. AP kepada media mengatakan, "Alhamdulillah, acara Rutinan Manganan kali ini berjalan dengan lancar, serta pentas wayang krucil kali ini juga sangat istimewa, karena Dalangnya, merupakan Dalang yang sudah pernah pentas di tingkat internasional beberapa waktu lalu, malah katanya dalam waktu dekat nanti akan pentas di Jakarta.
Tradisi pentas wayang krucil di Situs Santri 9, merupakan kegiatan rutin tahunan turun temurun yang sudah dilaksanakan pemerintah Desa sebelum saya, sampai sekarang.
Dan dari yang saya lihat, pentasnya Ki Pasiran, ternyata sangat luar biasa, meskipun alat gongnya sangat sederhana, alunan nadanya sangat semangat, pas pokoknya, memang sebelum saya lihat langsung, hanya mendengar, bahwa Seni Wayang Krucil yang dimainkan Ki Pasiran adalah pakem yang sudah ada sejak dulu, begitu saya lihat saat pentas, ternyata benar, seperti yang saya dengar dari orang tua saya, kalau pemain seni wayang krucil tempo dulu, sangat sederhana dan tanpa ada sinden, seperti yang saya lihat saat Ki Pasiran tampil".