Notification

×

Iklan

Iklan

KAPOLSEK JEPON BERSAMA FORKOPINCAM DAMPINGI BUPATI BLORA DAN KEPALA BPBD DI PASAR JEPON

Rabu, 30 November 2022 | 09.06 WIB Last Updated 2022-11-30T02:06:44Z

Jurnalis : Warsono

Blora, PANI News.- Bergerak cepat, Bupati Blora H. Arief Rohman,SIP,M.Si langsung melakukan pengecekan dan peninjauan lokasi banjir di wilayah pasar Jepon, Selasa, (29/11/2022) malam tadi.

Bersama dengan Kepala BPBD Blora, Bupati Arief Rohman didampingi oleh Forkopincam mengecek wilayah kelurahan Jepon yang terdampak banjir. Peninjauan dilakukan mulai dari pengecekan pintu air yang berada di jembatan dukuh Pelem Kidangan Kelurahan Jepon, Kecamatan Jepon.

Setelah itu Bupati beserta rombongan melakukan pengecekan di pasar Jepon.

Dalam tinjauan di pasar tersebut, Bupati melihat kondisi pasar dan menyapa para pedagang yang sedang membersihkan lumpur yang terbawa air.

Bupati Blora H. Arief Rohman, menjelaskan banjir yang terjadi ini merupakan banjir bawaan dari hulu yang kemungkinan kiriman air dari hutan.

"Saya ya kaget kok Jepon banjir seperti ini, dulu pernah banjir namun sudah lama sekitar 25 tahun lalu," jelas Bupati saat tinjau Banjir di Pasar Jepon.

Bupati mengaku untuk wilayah hulu rencana ya akan dilakukan pengecekan, apakah hutan yang sudah gundul atau seperti apa.

Tidak hanya pasar Jepon tadi ya dapat laporan juga daerah daerah lain seperti bleboh, gandu, Jiken, Bogorejo juga banjir, bahkan ada jembatan putus juga sekitar 2 jembatan," kata Bupati Blora.

Untuk pasar Jepon yang banjir, Bupati minta nantinya bisa dilakukan bersih - bersih secara gotong royong.

Sementara itu Kapolsek Jepon AKP Ramin menyampaikan bahwa sejak kemarin petang, anggota Polsek Jepon bersama anggota Polres dan juga petugas BPBD, bersama TNI langsung melakukan pengamanan dilokasi banjir. Karena hampir 3 jam jalan raya Blora Cepu di kawasan pasar Jepon terendam air setinggi lutut orang dewasa. "Sejak petang petugas gabungan sudah melakukan pengamanan. Alhamdulilah air bisa segera surut. Tentunya mari kita doakan kepada warga yang terdampak agar diberikan kesabaran dalam menghadapi cobaan," kata Kapolsek Jepon.
×
Berita Terbaru Update