Notification

×

Iklan

Iklan

DANA HIBAH ORMAS DAN LSM TINGKAT KABUPATEN, PROVINSI DAN PUSAT

Jumat, 14 Oktober 2022 | 12.30 WIB Last Updated 2022-10-14T05:40:26Z

Jurnalis : Suparmin


Blora, PANI News.- Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Blora menyelenggarakan sosialisasi pembinaan Organisasi Masyarakat (Ormas) dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), (13/10/2022).

Sosialisasi mengusung tema Optimalisasi Pendataan dan Pengawasan Kegiatan Ormas dalam rangka Persiapan Pemilu dan Pilkada Kabupaten Blora Tahun 2024, acara tersebut dilaksanakan di ruang pertemuan Resto D’Joglo, Kelurahan Bangkle, Kecamatan Blora.

Adapun narasumber yang dihadirkan pada acara itu adalah Pradana Agung Nugraha, S.STP., MM., dari Badan Kesbangpol Provinsi Jateng. Kemudian, Kasat Intel Polres Blora AKP Yun Iswandi, SH., dan Kristiyuana, S.Pd., MA., dari STAIM Blora.

Menurut Pradana Agung Nugraha, S. STP, MM, dari Badan Kesbangpol Provinsi Jawa Tengah, kepada salah satu peserta, saat menanyakan terkait dana hibah dari kesbangpol, mengatakan "Ajukan saja ke kesbangpol, jika organisasinya tingkat kabupaten, silahkan ajukan di kabupaten, jika tingkat provinsi, silahkan ajukan ke tingkat provinsi, jika tingkat pusat, silahkan ajukan ketingkat pusat, itu bila sudah mempunyai surat keterangan dari kesbangpol". Ungkapnya.

Sedangkan, menurut salah satu peserta, dari Persatuan Jurnalis Indonesia (PJI)- Demokrasi Kabupaten Blora, yang hadir saat itu, dengan jabatan sebagai Sekretaris, Solikin  mengatakan, "Saya mewakili Ketua, yang saat ini tidak bisa hadir, karena sedang ada giat di luar daerah, menurut saya ini sangat istimewa, tambah teman dan, tambah ilmu pengetahuan juga, selain itu, bisa ketemu langsung pengurus Ormas dan LSM yang ada di Kabupaten Blora, bila rekan rekan Ormas dan LSM butuh tim publikasi untuk kegiatan, kami siap untuk bersinergi". Ucapnya.
×
Berita Terbaru Update