Notification

×

Iklan

Iklan

HALAL BI HALAL PAGUYUBAN SEDULUR SAMBONG BLORA

Minggu, 29 Mei 2022 | 23.56 WIB Last Updated 2022-05-29T16:56:04Z

Jurnalis : Siti Nurhidayati

Blora, PANI News.- Liputan langsung paninews.com pada acara Halal Bihalal Paguyuban Sedulur Sambong pada hari Sabtu 29 Mei 2022.



Kegiatan halal bihalal Paguyuban Sedulur Sambong (PSS) berjalan lancar.

Acara PSS ini biasa rutin di selenggarakan setiap sebulan sekali, di sertai dengan arisan, PSS yang di ketuai oleh Riri (49), dari Desa Gadu Kecamatan Sambong Kabupaten Blora, Jawa Tengah, dengan pembina Ir. Siswanto, dari Desa Ledok, serta Penasehat Lasmito, dari Dusun Mlawu, Desa Biting yang masih berada di wilayah Kecamatan Sambong.

Ketua Paguyuban, Riri (49), mengatakan, "Jumlah anggota paguyuban ini, sekitar 40 orang, masing-masing anggota, dari seluruh perwakilan Desa, yang ada di Kecamatan Sambong, mulai dari Desa Gadu sendiri, Ledok, Biting, Giyanti dan Desa lain, yang ada di Wilayah Kecamatan Sambong.

Tujuan diadakan paguyupan ini, adalah mempererat tali persaudaraan Se-Kecamatan Sambong.

Dengan slogan "Guyub Rukun Ayem Tentrem Selawase".

Pelaksaan acara paguyuban ini, dimulai dari jam 10.00 wib sampai selesai, yang bertempat tinggal di rumah ibu kiswati di Desa Gadu rt. 02/03.

Setiap yang mendapatkan arisan ini, berhak mendapatkan giliran tempat dimana diadakan pertemuan paguyuban ini dilaksanakan". ujar Riri selaku Ketua Paguyuban.

Acara paguyuban berjalan dengan lancar, di sertai doorprize yang diberikan kepada Ir. Siswanto, selaku Pembina Paguyuban, yang sedang berulang Tahun yang ke-58.

Ir. Siswanto, kepada paninews.com mengatakan, "Saya bangga dan senang, dengan terbentuknya Paguyuban Sedulur Sambong, yang mana bisa menambah tali persaudaraan, menambah ilmu, dengan motivasi yang kuat, dari diri sendiri, perbaikan diri sendiri, sehingga bisa merubah diri sendiri lebih maju, dan maju". tutur Ir. Siswanto, selaku Pembina Paguyuban.

Sedangkan harapan dari Ir. Siswanto, selaku Pembina Paguyuban ini, "Tetep terjaga silaturahmi, jika ada perbedaan pendapat, atau ada masalah sekecil apapun di dalam anggota paguyuban ini, maka hendaklah di musyawarahkan bersama, sehingga tali persaudaraan paguyuban, tetep terjaga selawase, karena sangatlah penting menjaga tali persaudaraan". Pungkasnya.
×
Berita Terbaru Update