Notification

×

Iklan

Iklan

FORKOPINCAM JATI BLORA KERJA BAKTI BERSAMA WARGA REHAP JALAN

Rabu, 16 Februari 2022 | 13.09 WIB Last Updated 2022-02-16T06:14:42Z



Jurnalis : Marji

Blora, PANI News.- Sebuah suasana guyup rukun kebersamaan terlihat jelas, saat Forkopincam Jati Kabupaten Blora membaur bersama warga melakukan kerja bakti rehab jalan di wilayah dukuh Temuireng desa Pengkoljagong, Rabu, (16/02/2022).

Kapolsek Jati AKP Eko Adi Pramono,SH,MH bersama Camat Drs. Muhari dan Danramil Jati terjun langsung membantu warga dalam kegiatan pavingisasi jalan di desa setempat.

Adapun jalan di dukuh Temuireng tersebut adalah salah satu akses penghubung antar dukuhan dan untuk memberikan kenyamanan kepada warga yang melintas, Pemerintah setempat melakukan pavingisasi jalan.

Jalan sepanjang 230 meter dan lebar 3 meter ini dikerjakan secara gotong royong secara bergantian oleh warga sekitar.

Kapolsek Jati AKP Eko Adi Pramono menyampaikan bahwa kehadiran Forkopincam ini adalah salah satu wujud sinergitas serta kebersamaan untuk membantu masyarakat. "Kita ikut terjun langsung dalam rehab jalan, Alhamdulilah wargapun antusias untuk membantu pavingisasi jalan," ucap Kapolsek Jati.

Sementara itu Camat Jati Drs. Muhari berharap, dengan pelaksanaan pavingisasi jalan ini diharapkan dapat bermanfaat bagi warga sekitar. "Kami ucapkan terima kasih kepada warga yang sudah ikut antusias dalam membantu pembangunan. Semoga jalannya bisa bermanfaat untuk warga sekitar," ucap Camat Jati Drs. Muhari.

Untuk diketahui budaya Sambatan atau Gugur Gunung memang masih dipegang teguh oleh warga kecamatan Jati. Salah satu implementasinya adalah dalam pelaksanaan kerja bakti pembangunan jalan desa di wilayah Jati.
×
Berita Terbaru Update